SUMENEP, POLICELINE.ID- Ernawati Agustiono Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Perikanan Kabupaten Sumenep mengajak para istri ASN ikut peduli terhadap sesama di bulan Ramadhan.
Hal itu disampaikannya saat memimpin kegiatan buka bersama pengurus dan anggota DWP di salah satu rumah makan di Kota Sumenep, pada Selasa 19 Maret 2024.
Sejauh ini, lanjut Ernawati, DWP Dinas Perikanan Kabupaten Sumenep telah melaksanakan berbagai kegiatan di bulan suci Ramadhan berupa pembagian takjil gratis untuk anak-anak panti asuhan “Darul Ulum” Kaliange, Sumenep.
Pembagian takjil Ramadhan kepada panti asuhan tersebut sebagai bentuk kepedulian sosial dan upaya menyebarkan nilai-nilai kebaikan di bulan puasa.
“Kegiatan berbagi takjil ini merupakan bentuk kepedulian sosial dan upaya untuk menyebarkan nilai-nilai kebaikan di bulan Ramadan,” imbuhnya.
Pihaknya berharap seluruh rangkaian kegiatan DWP Dinas Perikanan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, sekaligus menjadi inspirasi bagi organisasi lain dalam mengasah kepekaan sosial.
“Kami berharap agar kegiatan kepedulian sosial tersebut bisa menular dan bisa terus dilaksanakan,” timpalnya.
Seperti diketahui, DWP Dinas Perikanan Kabupaten Sumenep merupakan organisasi yang mewadahi para istri ASN di OPD tersebut.
Organisasi ini diketahui sangat aktif dalam berbagai kegiatan kemasyarakatan, semisal pembinaan, pengembangan potensi anggota DWP maupun kegiatan keagamaan dan sosial. [miko/han/fer]